jasa fabrikasi tangki jual tangki fiber glass jual tangki filter Jual Tangki Panel

Tips Dalam Memilih Material Tangki

Tips Dalam Memilih Material Tangki

Material Tangki Harus dapat dipilih dengan baik
Memang sih yang namanya memilih material untuk sebuah tangki, tidak akan sesulit memilih pendamping hidup tentunya hehehe.. Namun juga tidak akan semudah seperti memilih makan siang untuk hari ini.

Sebagai seorang manusia, tentulah semua pilihan yang kita ambil akan selalu berdasarkan hasil pemikirian dan perhitungan yang kita miliki. Entah itu adalah hasil perhitungan kita sendiri ataupun perhitungan para ahli yang kita serahkan keputusannya pada mereka.

Salah satu point pemilihan yang biasa saya temukan ditanyakan oleh teman-teman pembaca olah-air.com adalah tentang bagaimana seharusnya memilih material untuk sebuah tangki?

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, maka saya akan coba jabarkan dalam tulisan singkat saya ini.

Jangan Asal Pilih Saja Material Tangki

Yang paling pertama dan harus kita ingat adalah, kita menginginkan agar investasi terhadap tangki yang kita beli akan menjadi investasi yang tepat serta tahan lama. Oleh karenanya amat sangat tidak disarankan pada kawan-kawan pembaca olah-air.com untuk memilih material tangki hanya karena berdasar asal tebak saja.

Ada beberapa faktor yang harus Anda perhatikan dalam memilih material yang tepat untuk tangki Anda. Dan faktor-faktor tersebut kadang tertutupi oleh sebuah faktor terbesar dalam memilih material yang bernama FAKTOR HARGA.

Sebenarnya boleh saja kita memilih material yang memiliki harga paling ekonomis. Namun faktor tadi semestinya menjadi faktor ke-3 atau ke-4 saja setelah semua faktor lainnya terpenuhi. Karena, percayalah jika Anda mengambil faktor harga sebagai faktor utama maka tangki yang Anda beli akan menjadi pajangan semata yang dalam waktu singkat akan segera rusak. Alhasil Anda akan keluar biaya lebih dari sekali.


6 Faktor Penentu Material Tangki


a. Dari Segi Peruntukan Penggunaan

Yang pertama harus Anda perhatikan, tentunya adalah kita lihat kembali tentang untuk apakah si tangki ini nantinya kita gunakan.

Apakah untuk sekedar menyimpan air bersih, ataukah akan kita gunakan untuk menyimpan bahan kimia. Atau mau kita gunakan untuk menyimpan bahan yang memiliki temperatur tinggi.

Dengan mengetahui hal ini terlebih dahulu, maka Anda akan memiliki gambaran tentang material yang tepat. Seperti misalnya untuk air biasa, maka kita bisa menggunakan tangki dari bahan fiber ataupun konkrit karena bisa digunakan dan harganya juga murah.

Lihat Juga : Tangki Panel Fiberglass Kualitas Terbaik

b. Dari segi peraturan

Hal selanjutnya yang harus Anda perhatikan adalah, tentang peraturan yang mengatur tentang material tangki yang Anda gunakan. Tentunya peraturan ini harus menjadi salah satu concern utama Anda, terutama Anda yang bergerak dalam bidang-bidang farmasi, makanan atau consumer goods.

Dalam beberapa contoh, kasus akan lebih baik jika Anda memilih material stainless 304 atau 316 karena kedua material ini biasanya akan direkomendasikan sebagai tangki penyimpan bahan baku produksi atau bahan setengah jadinya.

Lihat Juga : Prosedur Pembersihan Tangki Dari Minyak/Parafin

c. Dari Umur Pakai

Faktor ketiga yang harus Anda perhatikan dalam memilih material tangki adalah dari segi umur pakainya.

Jika perusahaan Anda ingin melakukan investasi yang bisa digunakan dalam waktu yang panjang, maka akan lebih bijak jika menggunakan material yang memiliki usia pakai yang lebih lama. Tentu usia pakai dari material yang dipilih akan tergantung apa yang Anda masukan kedalam tangki tadi.

Jika memilih material dengan kelas yang lebih baik dirasa terlalu banyak memakan biaya, maka Anda bisa memilih untuk melakukan lining atau pelapisan dengan epoxy pada tangki yang Anda pilih.


d. Perhatikan Pressure

Faktor selanjutnya yang patut Anda pikirkan adalah dari persoalan pressure resistance yang perlu dimiliki si tangki tadi. Untuk kebutuhan dengan pressure standar Anda mungkin bisa memilih tangki dengan material plastic PE atau HDPE. Namun jika sudah berbicara pada pressure yang lebih tinggi maka Anda bisa memilih tangki dengan material Mild Steel, Stainless ataupun Duplex.

Lihat Juga : Jasa Pembuatan Fabrikasi tangki Stainless Steel dan Mild Steel

e. Faktor Temperature

Suhu atau temperature adalah salah satu faktor yang juga harus Anda perhatikan. Perhatikan setinggi apa suhu dari liquid yang akan Anda simpan di dalam tangki. Karena beberapa material memang dikenal tidak tahan dengan temperature tinggi dan beberapa lainnya kita ketahui memiliki toleransi pada temperatur yang tinggi.

f. Dari Segi Harga

Ini nih faktor utama yang biasanya jadi penentu. Seperti apapun sertifikat yang dimiliki supplier. Seperti apapun pengalaman mereka, banyak perusahaan yang hanya cenderung pada harga saja. Untuk sekali lagi harga memang sensitif, namun mudah-mudahan pemberi keputusan akan melihat faktor lainnya terlebih dahulu sebelum melihat harganya. Hal ini agar semua penawaran tetap dapat dinilai antara Apple to Apple.

Oh iya sebagai akhir dari artikel ini, Saya memiliki beberapa lampiran tentang kekuatan beberapa material jika dibandingkan dengan liquid pengisinya dan temperatur penggunannya. Semoga dengan dua attachment ini Anda menjadi lebih terbantu dalam memilih material mana yang tepat untuk Anda pilih sebagai material tangki Anda.

Apa Anda tahu cara memilih

Bacaan terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *