Opini Penulis SHARE

[SHARE] DATA YANG DIPERLUKAN UNTUK DESAIN WWTP ==> WWTP BUKAN MAGIC BOX

[SHARE] DATA YANG DIPERLUKAN UNTUK DESAIN WWTP ==> WWTP atau IPAL it’s not a Magic Box

Trial WWTP Team Fujikasui
Haloo sobat olah-air sekalian..
alhamdulillah setelah sekian lama akhirnya saya sempat untuk menulis artikel baru lagi.
Di-artikel kali ini saya akan bercerita sedikit tentang hal yang sesuai judul.. Kebetulan saya memang cukup banyak kalangan yang memiliki persepsi WWTP bisa mengolah limbah apa saja (x_x).
Oke Let’s Start

Alasan Bercerita Ini ;p

Pada suatu hari di bulan maret tahun 2015. Saya mendapat telepon dari seseorang bernama Jono (Sebut saja begitu), Pak Jono meminta dikirimkan penawaran kepada dirinya untuk sebuah IPAL. Lalu saya tanya ke-beliau “Pak Jono, Limbahnya jenis apa pak?”
Beliau menjawab “Limbah Pabrik Pak!”
Saya Tanya balik “Pabrik apa pak?”
Jono “Pokoknya pabrik industri pak!, Pak Anggi kan biasa membuat IPAL, pasti bisa membuat IPAL pabrik, jadi saya diminta dikirimkan penawarannya!”
Gubrag.. Saya menepuk Jidat,,,
Mungkin bapak Jono ini mengira saya ini dukun atau paranormal yang bisa tebak-tebak angka togel atau sejenisnya… hehehe
Dan cukup gilanya lagi.. Kejadian mirip-mirip seperti ini tidak hanya terjadi sekali dua kali, namun cukup sering x_x. Seringnya orang-orang meminta penawaran atau desain kepada saya tidak memberikan data dan deskripsi yang jelas. Saya memakluminya karena mungkin mereka menganggap para Engineer itu Dewa atau paranormal wkwkwk.

Semua Dibuat untuk Peruntukan Tertentu ==> It’s Not Magic Box

Ok.. Back To Topic..
WWTP atau IPAL, bukanlah magic Box. Yang apabila limbah jenis apapun dimasukan kedalam sana, maka keluar akan menjadi air bersih.
Come on Bro.. It’s A system. Dan sebuah sistem sudah dibuat sesuai untuk peruntukannya. Jadi IPAL untuk limbah tekstil tentu berbeda dengan IPAL Industri Plating. IPAL Industri makanan berbeda dengan industri sabun. IPAL untuk perkantoran berbeda dengan industri percetakan. Pada intinya suatu sistem ataupun benda apapun memang dibuat untuk suatu tujuan spesifik. Seperti Kamera yang dibuat untuk mengambiil gambar, bukan untuk pakan ternak x_x. (hehe.. Nulis ini sambil ingat-ingat yang nelepon).

We’re Engineer Not Dukun

Oke lain cerita lagi..
Terkadang adapula yang menelepon dan meminta desain IPAL, namun tidak memberikan deskripsi data yang jelas. Apa Jenis Pencemar, Berapa Jumlah Debit, Luas area dsb tidak diberikan. Wew.. Untuk customer semacam ini saya sering mengatakan “Pak Kami engineer bukan dukun, maka kami bekerja berdasarkan data bukan wangsit” dan seringnya setelah saya menjabarkan apa-apa saja yang saya perlukan si Penelepon atau yang meng-email mengiyakan lalu hilang entah kemana (Wkwkwkwk.. Asli Sob.. sering banget) 
Mungkin mereka tidak mau repot, atau bagaimana..
Intinya bagi sobat yang memerlukan bantuan saya disini untuk pembuatan IPAL atau WTP. Berikut adalah standar data yang diperlukan :

Data-data yang diperlukan

1. Jenis Pabrik
2. Jenis Air Limbah/ Air Inlet
3. Debit atau Flow Air Limbah
4. Luas area yang diberi, Kondisi dan posisi (apakah ada di kawasan atau di luar kawasan)
5. Target yang diinginkan SK GUB/KepMen/Standar Kawasan.
6. Sample limbah (Jika Ada)
7. Budget (hehehe.. Biar cepat aja Sob)

Dengan adanya data-data tersebut maka proses desain baru bisa dimulai. Dan Sobat harus mengerti, dalam mendesain kami para engineer mememerlukan waktu, biaya dan tenaga. Sehingga tidak jarang saya menolak Perusahaan yang meminta desain dalam tempo satu atau dua hari (x_x  kami bukan Robot Sob). Ditambah lagi perusahaan sejenis itu, biasanya hanya main-main saja ataupun Perusahaan PALU GADA (Apa Lu Mau Gw Ada) Makanya kami tidak melayaninya (Kalau ada diantara sobat disini harap maklum ya hehehe).

Yo wess.. Kelamaan Cerita..
Sudah saatnya bekerja lagi..
Sampai Jumpa di lain kesempatan
Salam Olah-air 🙂
Mr. Anggi Nurbana

Bacaan terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *